|
Joki Cilik Beradu Cepat |
Menjadi Joki Kuda menjadi incaran sejumlah anak
pada ajang pacuan kuda di Pulau Sumba- NTT. Bukannya tanpa alasan, sejumlah
anak di Waingapu-Sumba Timur rela menantang maut karena iming-iming duit yang
ditawarkan. Sekali menunggang kuda, anak-anak ini menerima upah sebesar 50 ribu
rupiah, dan apabila kuda yang ditungganginya juara maka tarif bisa mencapai 100
ribu hingga 200 ribu rupiah dalam
sekali tunggang dari para pemilik kuda.
Keberanian mereka sungguh memacu adrealin, karena
kecepatan kuda yang biasa mencapai 90 km/jam mereka hanya menggunakan peralatan
pengaman seadanya seperti helm penutup kepala, itupun kalau ada, namun
kebanyakan hanya menutup wajah menggunkan topi dingin berbahan woll untuk
menjaga debu di sirkuit.
|
Joki Cilik Sumba |
Menjadi prestise sendiri diantara teman-teman seumurannya karena tidak
semua anak dapat menunggang kuda, apalagi menjadi juara pada sebuah kompetisi.
Biasanya yang sering menjadi juara selalu menjadi incaran para pemilik kuda
untuk mengendarai kudanya.